Kamis, 09 Juni 2011

Pantai Dreamland

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas


Pantai Dreamland
Pantai Dreamland adalah sebuah tempat pariwisata yang terletak di sebelah selatan Bali di daerah bernama Pecatu. Pantai Dreamland dikelilingi oleh tebing-tebing yang menjulang tinggi, dan dikelilingi batu karang yang lumayan besar di sekitar pantai. Lokasi pantai ini berada dalam kompleks Bali Pecatu Graha (Kuta Golf Link Resort) yaitu sekitar 30 menit dari pantai Kuta.
Pantai Dreamland sendiri hampir mirip dengan pantai Kuta. Pasir putih dan celah karang yang terjal menjadi pemandangan yang begitu memikat mata untuk dipandang. Lokasi berpasir putih bersih di pantai sempit tepat di bawah dinding karang curam cocok untuk menikmati matahari tenggelam atau sekedar menyaksikan atraksi para peselancar. Ombaknya yang tinggi dan besar banyak diminati oleh para penggemar olahraga selancar air (surfing), bahkan Dreamland sudah dijadikan semacam surfing spot baru untuk kawasan Bali.

 Asal nama

Asal usul nama Dreamland dikarenakan dulu di area ini sempat terdapat sebuah proyek perumahan dan objek wisata. Namun proyek tersebut terhambat dan terbengkalai sedangkan para penduduk desa Pecatu yang dulunya hidup sebagai petani sangat berharap proyek selesai dan mereka bisa menekuni bisnis lain di bidang pariwisata. Karena itulah lahan disekitar pantai disebut dengan Dreamland (tanah impian).


Pantai Dreamland dilihat dari atas bukit

Pengembangan

Pelataran pantai indah ini semula hanya titik kecil dari areal 900 hektar milik PT Bali Pecatu Graha (BPG) yang sempat heboh di tahun 1996. Lahan seluas itu diborong untuk disulap menjadi resor superluks "Resor Pecatu Indah".
Konon resor itu akan dipadukan dengan kawasan wisata, seraya memanfaatkan keindahan dan keaslian alam, sekaligus pelestarian lingkungan hidup. Pemilik resor tersebut, Tommy Soeharto, anak mantan Presiden Soeharto, hendak membuat "lingkungan permukiman dan wisata paling unik di seluruh Asia Tenggara". Tapi seiring Indonesia tersapu krisis moneter dan krisis kredibilitas pimpinan, megaproyek ini mulai meredup.

Aneka Manfaat dari Barang Bekas

Aneka ,Manfaat , Barang ,Bekas

Banyak yang bisa kita manfaatkan pada Barang Bekas sepereti sedikit seperti pemanfaatan barang bekas di bawah ini :
- Jangan Buang Gelas Retak
Gelas yang retak tidak layak digunakan untuk minum. Akan tetapi, jangan lekas dibuang. Dengan sentuhan cat pada gelas, dapat dimanfaatkan untuk wadah alat tulis atau alat-alat yang lainnya. Cara yang lebih mudah dengan menempelkan stiker yang menarik sesuai keinginan. Selamat mencoba!
- Manfaat Lain Sabun Sulfur
Sabun yang mengandung sulfur atau belerang banyak digunakan sebagai sabun kecantikan yang bisa membuat kulit menjadi lebih putih dan mengobati beberapa penyakit kulit. Namun, jika sudah mengecil jangan dulu dibuang, manfaatkan sebagai sabun pencuci sink, wastafel, dan lantai kamar mandi. Kandungan sulfur dalam sabun ternyata mampu melibas kotoran dan noda yang menempel.
- Lampion dari Kaleng Bekas
Kaleng bekas makanan ringan ternyata dapat digunakan sebagai lampion. Caranya, buang label kaleng, kemudian lubangi sesuai pola yang diinginkan. Setelah itu, tempatkan Win di tengah kaleng. Lampion dari kaleng bekas dapat dimanfaatkan untuk acara-acara diluar ruangan, misalnya pesta kebun.
- Memanfaatkan Payung Rusak
Payung yang rusak sebaiknya jangan lekas dibuang atau dijual ke tukang besi. Manfaatkan payung rusak tersebut untuk menjemur pakaian bayi. Caranya, buang semua bahan perasut yang menyelubungi rangka payung. Gantungkan payung dengan posisi terbalik. Nah pakaian bayi pun sudah bisa dijemur.
- Memanfaatkan Limbah Kayu
Limbah potongan kayu mirip buah yang diparut kasar. Limbah ini biasanya banyak terdapat di tukang kayu dan sering dibuang begitu saja. Padahal limbah ini memiliki manfaat sebagai bahan dasar kerajinan untuk menghias rumah. Salah satu contoh, rekatkan limbah kayu tersebut ke karton yang sudah Anda bentuk menjadi bingkai menggunakan lem kayu, sehingga menjadi sebuah bingkai yang cantik.
- Memanfaatkan Stik Sisa Es Krim
Jika anak Kita gemar makan es krim, terutama es krim stik, kayunya dapat dimanfaatkan untuk membentuk keranjang buah, tempat tisu, tempat dudukan telepon genggam atau figura foto. Caranya cukup mudah. Stik es krim disusun sedemikian rupa, kemudian dilem dengan menggunakan lem kayu. Kreasikan sesuai bentuk yang diinginkan.
- Manfaatkan Mozaik Keramik Pecah untuk Lantai
Barang yang pecah dan terlihat tidak berguna memiliki kegunaan lain dan keunggulannya sendiri. Jika digunakan dengan kreatif pada lantai atau dinding rumah, akan dihasilkan kesan mozaik yang cukup menawan. Keramik yang digunakan dari bekas bangunan dan keramik baru yang mengalami ‘kecelakaan’. Warna-warna yang berlainan dari keramik-keramik ini justru bisa menjadi daya tarik utama yang elok dipandang.
pemanfaatan barang bekas, memanfaatkan barang bekas, manfaat barang bekas, Kerajinan tangan dari barang bekas, pemanfaatan kaleng bekas, pemanfaatan bahan bekas, cara memanfaatkan barang bekas, pemanfaatan barang barang bekas, cara membuat kerajinan tangan dari barang bekas, kegunaan barang bekas

Pemanfaatan Tali Putri

Namanya tali putri dan aslinya dari daerah Hawai. Diberi nama “tali” karena bentuknya yang memang seperti tali (tapi kalo diliat lebih dekat, ternyata lebih dari sekedar tali). Tapi kata “putri” datangnya dari mana ya…? Padahal perangainya jauh dari bagaimana seorang putri seharusnya. Ia parasit, dan bahkan pembunuh. Berbeda kontras dengan Indonesia, dunia barat memberi nama tanaman ini sesuai dengan perangainya: devil’s hair “rambut setan” *hii… syereeem… Overall, apapun namanya, kita memang harus membuka mata bahwa tanaman ini juga punya manfaat.



(kegunaan dan penelitian ilmiah tentang tali putri)
Secara tradisional, tanaman tali putri sudah digunakan untuk berbagai tujuan pengobatan, seperti mengatasi kanker, untuk mempermudah proses kelahiran (salah satunya untuk mengurangi nyeri kelahiran), mengatasi gonorrhea (baca: raja singa), dan juga untuk mengobatai demam dan inflamasi. Penggunaan tradisional ini (sama halnya dengan penggunaan tanaman obat lainnya) sudah selayaknya membutuhkan dasar ilmiah untuk terciptanya pemanfaatan yang lebih nyata dan rasional.
Ada beberapa khasiat yang sudah dikenal dari tanaman ini (berdasarkan buku Atlas Tanaman Obat 4, Dr. Setiawan Dalimartha):
  • Meridian hati dan ginjal (apa ya maksudnya?)
  • Pembersih darah (apa ya istilah medisnya?)
  • Antipiretik (meredakan demam)
  • Antiinflamasi (meredakan bengkak/radang)
  • Diuretik (menigkatkan pengeluaran urin)
  • Hemostatis (keseimbangan darah)
Beberapa penelitian ilmiah sudah dilakukan sehubungan dengan tali putri. Dari penelitian seputar bidang ekologi diketahui bahwa tanaman ini mempunyai semacam indra penciuman yang dapat mendeteksi keberadaan tanaman lain yang bisa ia singgahi untuk kemudian ditumpangi dan menjadi parasit. Kemudian adalagi yang mengemukakan bahwa ternyata tanaman tali putri ini mempunyai klorofil, berbeda dengan apa yang diyakini sebelumnya bahwa tanaman ini tidak berklorofil sama sekali.
Dalam bidang farmasi dan obat-obatan, penelitian ilmiah tentang tali putri juga tidak kalah banyaknya, dan sudah dilakukan dari beberapa dekade yang lalu.
# Kandungan kimia
Sejauh ini, sudah dapat dikenal belasan senyawa kimia yang terkandung dalam tanaman tali putri, terutama alkaloid (lebih khusus lagi: aporphin alkaloids). Komponen-komponen alkaloid tersebut sebagian besarnya adalah bersifat sitotoksik (antikanker), antiplatelet aggregation (anti pembekuan darah), Beberapa di antaranya yang sudah dikenali adalah:
  • Ocoteine
  • Cassythine = cassyfiline
  • Catafilin
  • Neolistine
  • Dicentrine
  • Actinodaphnine
  • beberapa senyawa lain yang belum berhasil diisolasi
# Uji toksisitas
Salah satu pengujian ilmiah yang penting untuk dilaksanakan dalam rangka pemanfaatan bahan alam sebagai obat adalah uji toksisitas. Pengujian ini bertujuan untuk mengetahui derajat keamanan suatu tanaman/ ekstrak tanaman untuk diteliti dan dikembangkan lebih lanjut menjadi obat. Uji toksisitas ini dilakukan dengan melihat pengaruh pemberian tanaman obat terhadap perubahan fisiologis dan biokimia pada hewan uji.
Tali putri, ternyata tidak tali melulu, bahkan ada bunganya juga...
Uji toksisitas terhadap tanaman tali putri yang sudah dilakukan oleh para ahli menyimpulkan bahwa ekstrak tanaman ini:
  • Tidak mempengaruhi SGOT dan SGPT
  • Menyebabkan penurunan alkalin pospatase secara signifikan
  • Tidak mempengaruhi elektrolit, bilirubin, kreatinin, dan kadar glukosa
  • Mempengaruhi efek-efek hiperkkolesterolemia
  • Menurunkan berat badan, ginjal, jantung, dan paru-paru
  • LD50 oral lebih dari 500 mg/kgBB

Rabu, 08 Juni 2011

Pantai Lombok Kuta

Ketika pertama mendengar Pantai Kuta, pasti hal yang pertama kita ingat pasti adalah Pantai Kuta di Bali. Namun kali ini kita tidak ke Bali, tapi lebih ke timur lagi, tepatnya ke pantai selatan Pulau Lombok di Nusa Tenggara Barat (NTB).
Pantai Kuta Lombok jarak nya sekitar 54 km dari Ibu Kota Nusa Tenggara Barat, Mataram. Dengan pemandangan persawahan di kanan kiri, perjalanan dapat ditempuh sekitar 40 menit menuju ke sebuah desa yang di kenal dengan desa kuta.

Nama Kuta memang mirip dengan Bali. Jika ditelusuri, maka ada kedekatan sejarah dan budaya penduduk kedua pulau ini , yang menjadi lebih kental pada masa kejayaan Kerajaan Karangasem di Pulau Bali sekitar abad ke-17 M, yang menjadikan Lombok sebagai andalan Karangasem.
Pantai Kuta Lombok terlihat bersih, butiran pasir putihnya bulat kecil-kecil seperti merica, memperlihatkan keaslian pantainya yang belum terjamah segala polusi. Pantai Kuta Lombok ini juga dikelilingi oleh perbukitan, yang memberikan gabungan suasana kessegaran hijau dan ketenangan pantai.

Pengunjung  ke Pantai Kuta Lombok ini lebih sepi tidak seperti di Bali. Hal ini sangat menguntungkan pengunjung yang sangat bebas untuk menikmati pantainya, atau aktifitas pantai lainnya seperti berenang, bermain bola, bermain pasir, voli pantai dan banyak lagi aktifitas seru lainnya. Untuk yang suka paraseling juga ada di sini dengan biaya $10.
Jika Anda menyusuri Pantai Kuta ini, Anda juga akan bertemu dengan penjaja souvenir, yang ternyata ada juga yang terbilang masih kanak-kanak. Jika membeli dari satu anak, maka anak uang lain akan menghampiri minta dibeli juga.  Kondisi perekonomian yang belum memadai, yang membuat mereka mau tidak mau sudah berusaha sejak masih kecil.

Untuk tempat menginap di sini, Anda bis menyewa Cotage, fasilitas nya memiliki 2 kamar dan ada pelatarannya, dari pelataran itu Anda bisa melihat pemandangan lepas,dan melihat berbagai aktfitas di tepi pantai.
Penduduk asli daerah Pantai Kuta Lombok ini adalah Suku Sasak, mereka merupakan petani dan nelayan, yang kadang pun sulit memperoleh ikan saat bulan purnama saat air laut pasang.



Keindahan pantai Lombok "KUTA" :



Apakah Manfaat Tempe Kedelai???

Tempe adalah salah satu kekayaan kuliner asli Indonesia. Gizi dan rasanya, luar biasa! Sejak nenek moyang kita sudah mengenal tempe kedelai ini. Sampai saat ini sudah ada beberapa perusahaan menengah yang menggeluti pembuatan tempe kedelai, yang awalnya memang hanya pengusaha kecil saja.
Dari rasa khasnya saya rasa semuanya sudah pernah mencobanya. Saya ada pengalaman menarik dan mungkin sama dengan Anda. Sejak kecil saya sudah merasakan Enaknya tempe kedelai buatan pengusaha kecil di Jogja, sangat lezat dan mantap apalagi di nikmati pas tempe masih segar dan hangat. Tetapi sejak saya tinggal di Bekasi sampai saat ini belum pernah merasakan enaknya tempe seperti di Jogja, apa yang membedakan dari bungkusnya ya, mungkin iya? Kalau di kampung-kampung pembungkus tempe memang masih dari daun pisang dan membuatnyapun satuan(satu tempe satu bungkus), tetapi karena beberapa alasan dan mungkin karena pemangkasan biaya produksi untuk saat ini di Bekasi memakai pembungkus plastik dan satu bungkus bisa di potong beberapa bagian/beberapa porsi normal. Kalau menurut saya rasanya sudah tidak mantap lagi, itu menurut saya lho.
Tempe Kedelai Dibuat dari kacang kedelai yang difermentasikan dengan jamur Rhizopus oligosporus. Keunikan Tempe kedelai adalah tempe yang paling banyak di seluruh Indonesia. Bahkan sudah dibuat di Jepang dan Belanda.
“Kandungan gizi (100 gram): Protein 20,8 gram, lemak 8,8 gram, serat 1,4 gram, kalsium 155 miligram, fosfor 326 miligram, zat besi 4 miligram, vitamin B1 0,19 miligram, karoten 34 mikrogram.”
Manfaat tempe kedelai:
Sebagai Pencegah Anemia & Osteoporosis
Tempe dipercaya bermanfaat untuk mencegah anemia dan osteoporosis, dua penyakit yang bayak diderita wanita, sebab kodrat wanita yang harus mengalami haid, hamil serta menyusui bayi. Penyakit anemia ini dapat menyerang wanita yang malas makan, karena takut gemuk, sehingga persediaan dan produksi sel-sel darah merah dalam tubuh yang menurun, tempe juga dapat berperan sebagai pemasok mineral, vitamin B12 (yang terdapat pada pangan hewani), dan zat besi yang sangat dibutuhkan dalam pembentukan sel darah merah. Selain itu, tempe juga dapat menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Senyawa protein, asam lemak PUFA, serat, niasin, dan kalsium di dalam tempe dapat mengurangi jumlah kolesterol jahat.
Mencegah Kanker Payudara dan Penuaan
Di dalam tempe juga ditemukan suatu zat antioksidan dalam bentuk isofalvon. Seperti halnya vitamin C, E dan karotenoid, isoflavon merupakan antioksidan yang sangat dibutuhkan tubuh untuk menghentikan reaksi pembentukan radikan bebas. Dalam kedelai terdapat tiga jenis isoflavon, yaitu daidzein, glisitein, dan genistein. Pada tempe, di samping ketiga jenis isoflavon tersebut juga terdapat antioksidan faktor II (6,7,4 trihidroksi isoflavon) yang mempunyai sifat antioksidan paling kuat dibandingkan dengan isoflavon dalam kedelai.
Penelitian yang dilakukan di Universitas North Carolina, Amerika Serikat, menemukan bahwa genestein dan phytoestrogen yang terdapat pada tempe ternyata dapat mencegah kanker prostat, payudara dan penuaan (aging).Antioksidan ini disentesis pada saat terjadinya proses fermentasi kedelai menjadi tempe oleh bakteri Micrococcus leteus dan Coreyne bacterium.
Mengandung antibiotika alami
Jamur Rhizopus memproduksi zat antibiotika alami untuk melawan sejumlah organisme merugikan. Zat antibiotika alami dalam tempe ini bisa jadi obat untuk disentri bila dikonsumsi setiap hari.
Tinggi serat
Satu sajian tempe mengandung serat yang sangat tinggi. Serat ini dibutuhkan untuk kesehatan saluran pencernaan sekaligus mencegah aneka penyakit kronis di masa depan.
Menurut beberpa pakar, memang hormon ekstrogen dalam isoflavon kedelai bisa menghambat penuaan. Selain itu mengonsumsi kedelai untuk menjaga kecantikan selain murah juga aman, dibanding bahan kimiawi yang menjanjikan hasil cepat namun beresiko.
Munkin masih banyak manfaat tempe kedelai yang tidak semuanya bisa di sebutkan di sini.
Sumber: Dari berbagai sumber

Manfaat Pisang

Pernah membayangkan bagaimana rasanya menjadi William bersaudara, pemegang gelar juara berbagai pertandingan tenis putri dunia? Selain skill yang mumpuni, tentunya stamina tubuh yang prima adalah kunci utama bagi mereka untuk tetap unggul di lapangan. Bayangkan! Terkadang Williams bersaudara harus bertanding selama lebih dari 6 jam untuk memenangkan pertandingan!

Jika anda cermat memperhatikan, asupan gizi yang menjadi favorit kebanyakan atlet tenis dunia adalah pisang! Ya, pisang menjadi penyelamat bagi mereka. Pisang mempu dengan mudah diserap tubuh dan mengembalikan energi puncak mereka.

Secara umum, kandungan gizi yang terdapat dalam setiap buah pisang matang adalah sebagai berikut: kalori 99 kalori, protein 1,2 gram, lemak 0,2 gram, karbohidrat 25,8 miligram (mg), serat 0,7 gram, kalsium 8 mg, fosfor 28 mg, besi 0,5 mg, vitamin A 44 RE, Vitamin B 0,08 mg, Vitamin C 3 mg dan air 72 gram.

Kandungan buah pisang sangat banyak, terdiri dari mineral, vitamin, karbohidrat, serat, protein, lemak, dan lain-lain, sehingga apabila orang hanya mengonsumsi buah pisang saja, sudah tercukupi secara minimal
gizinya.

Pilih Pisang Berkualitas Terbaik!
Pilihlah pisang yang sudah matang, yang kulitnya hijau kekuning-kuningan dengan bercak coklat atau kuning, sebab ini akan mudah dicerna, dan gula buah diubah menjadi glukosa alami secara cepat diabsorbsi ke dalam peredaran darah, pisang yang mentah akan sulit dicerna.

Berbagai Manfaat Pisang :

1. Sumber Kekuatan Tenaga
Buah pisang dengan mudah dapat dicerna, gula yang terdapat di buah tersebut diubah menjadi sumber tenaga yang bagus secara cepat, dan itu bagus dalam pembentukan tubuh, untuk kerja otot, dan sangat bagus untuk menghilangkan rasa lelah.

2. Manfaat untuk Ibu Hamil
Pisang juga disarankan untuk dikonsumsi para wanita hamil karena mengandung asam folat, yang mudah diserap janin melalui rahim. Namun, jangan terlalu berlebihan, sebab satu buah pisang mengandung sekitar 85-100 kalori.

3. Manfaat bagi Penderita Anemia
Dua buah pisang yang dimakan oleh pasien anemia setiap hari sudah cukup, karena mengandung Fe (zat besi) tinggi.

4. Manfaat bagi Penyakit Usus dan Perut
Pisang yang dicampur susu cair (atau dimasukkan dalam segelas susu cair)dapat dihidangkan sebagai obat dalam kasus penyakit usus. Juga dapat direkomendasikan untuk pasien sakit perut dan cholik untuk menetralkan keasaman lambung.

Sebuah pisang dihidangkan sebagai pertahanan terhadap inflamasi karena Vitamin C dapat secara cepat diproses. Ia mentransformasikan bacillus berbahaya menjadi bacillus yang bersahabat. Dengan demikian, keduanya akan tertolong.

Pure pisang ataupun krim pisang (seperti untuk makanan bayi), dapat dikonsumsi oleh pasien yang menderita diare.

5. Manfaat bagi Penderita Lever
Penderita penyakit lever bagus mengonsumsi pisang dua buah ditambah satu sendok madu, akan menambah nafsu makan dan membuat kuat.

6. Manfaat bagi Luka Bakar
Daun pisang dapat digunakan untuk pengobatan kulit yang terbakar dengan cara dioles, campuran abu daun pisang ditambah minyak kelapa mempunyai pengaruh mendinginkan kulit.

7. Manfaat bagi Diabetes
Pada masyarakat Gorontalo (Sulawesi Utara), jenis pisang goroho yakni pisang khas daerah setempat, merupakan makanan tambahan/pokok bagi orang yang menderita penyakit gula/diabetes melitus, terutama buah pisang goroho yang belum matang, kemudian dikukus dan dicampur kelapa parut muda.

8. Pisang dan Kecantikan
Bubur pisang dicampur dengan sedikit susu dan madu, dioleskan pada wajah setiap hari secara teratur selama 30-40 menit. Basuh dengan air hangat kemudian bilas dengan air dingin atau es, diulang selama 15 hari, akan menghasilkan pengaruh yang menakjubkan pada kulit.

9. Pisang untuk Mengatur Bobot Badan
Pisang juga mempunyai peranan dalam penurunan berat badan seperti juga untuk menaikkan berat badan. Telah terbukti seseorang kehilangan berat badan dengan berdiet 4 (empat) buah pisang dan 4 (empat) gelas susu non fat atau susu cair per hari sedikitnya 3 hari dalam seminggu, jumlah kalori hanya 1250 dan menu tersebut cukup menyehatkan.

Selain itu, diet tersebut membuat kulit wajah tidak berminyak dan bersih. Pada sisi yang lain, mengonsumsi satu gelas banana milk-shake dicampur madu, buah-buahan, kacang, dan mangga sesudah makan, akan menaikkan berat badan.

Khasiat Lainnya
Dalam "Medicinal Uses of Bananas" ( 2002) menyebutkan, bahwa pisang mempunyai manfaat dalam penyembuhan anemia, menurunkan tekanan darah, tenaga untuk berpikir, kaya serat untuk membantu diet, kulit pisang dapat digunakan sebagai cream anti nyamuk, membantu sistem syaraf, dapat membantu perokok untuk menghilangkan pengaruh nikotin, stres, mencegah stroke, mengontrol temperatur badan terutama bagi ibu hamil, menetralkan keasaman lambung, dan sebagainya.

Tanaman pisang secara genetis dapat menghasilkan vaksin yang murah dan sebagai alternatif untuk pertahanan anak dari serangan penyakit. Para peneliti sedang mencoba dari pisang untuk memproduksi antigen untuk coating Virus Hepatitis B. Apabila vaksin Hepatitis B tersebut berhasil akan menjadi sangat murah.

Peneliti lain mengembangkan pisang yang dapat membantu dalam melawan penyakit campak/cacar air, penyakit kuning, polio, dan dipteri. Saat ini, peneliti telah mencoba pada relawan, di mana diperlihatkan 10 persen tekanan darah turun dengan mengonsumsi dua buah pisang setiap hari.(iis)

Sumber : PdPersi

Tips - Tips Pemakaian Soft Lens Yang Benar


1. Periksakan ke dokter mata. Ada beberapa kondisi (kontra indikasi) yang membuat seseorang sama sekali tak boleh memakai lensa kontak. Misalnya, alergi atau infeksi yang masih aktif atau reflek mengedip terganggu (penderita belspalsi atau kelumpuhan pada syaraf wajah), sehingga mata cenderung kering.
 

2. Lensa kontak yang cocok.
Dokter akan menentukan lensa kontak yang cocok, tergantung kondisi mata, air mata, dan tujuannya. Jika memilih soft lens, biasanya dokter menyarankan dari jenis daily disposable.
 

3. Periksa mata dan lensa 6 bulan sekali. Jika ada tanda-tanda masalah, disarankan untuk mengubah lensa atau mengatur ulang jadwal pemakaian lensa kontak.
 

4. Jangan sembarangan membeli. Jauh lebih baik membeli lensa kontak disertai resep dokter agar fitting lebih pas dan tak mengakibatkan komplikasi.
 

5. Minus terbatas. Dari produsennya, lensa kontak RGP biasanya dibatasi hingga minus 25,sementara soft lens hanya tersedia sampai minus 10.
 

6. Komplikasi akibat soft lens berwarna. 
Bagi mata sensitif, warna pada soft lens bisa menyebabkan iritasi. Secara umum, soft lens berwarna hanya bagus dipakai bagi mata normal untuk menunjang penampilan. Penggunanya harus mentaati kaidah-kaidah pemakaian lensa kontak dan memeriksakan mata secara berkala. Jika tak nyaman, soft lens harus segera dilepas.
 

7. Waspadai mata merah. Termasuk mata gatal, mata berair, rasa tak nyaman, mata sakit, dan tajam penglihatan menurun, segeralah lepas lensa kontak dan periksakan kedokter mata.
 

8. Bersihkan. Cara membersihkan RGP sama dengan soft lens, hanya cairannya saja yang berbeda. Saat ini banyak cairan all in one, sekaligus pencuci, perendam, desinfektan, hingga lubrikan. Untuk mata sensitif dapat diganti dengan pembilas tanpa bahan pengawet.

Melati

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas.
 
Melati merupakan tanaman bunga hias berupa perdu berbatang tegak yang hidup menahun. Di Indonesia, salah satu jenis melati dijadikan sebagai "puspa bangsa" atau simbol nasional yaitu melati putih (Jasminum sambac), karena bunga putih kecil yang harum ini melambangkan kesucian dan kemurnian, serta dikaitkan dengan berbagai tradisi dari banyak suku di negara ini. Bunga ini merupakan suatu keharusan hiasan rambut pengantin dalam upacara perkawinan berbagai suku di Indonesia, terutama suku Jawa dan Sunda. Jenis lain yang juga populer adalah melati gambir (J. officinale). Di Indonesia nama melati dikenal oleh masyarakat di seluruh wilayah Nusantara. Nama-nama daerah untuk melati adalah Menuh (Bali), Meulu cut atau Meulu China (Aceh), Menyuru (Banda), Melur (Gayo dan Batak Karo), Manduru (Menado), Mundu (Bima dan Sumbawa) dan Manyora (Timor), Melati Salam (UMI), Malete (Madura) serta Beruq-beruq(Mandar).
Di Italia, melati casablanca (Jasminum officinalle), yang disebut Spanish Jasmine ditanam tahun 1692 untuk dijadikan parfum. Tahun 1665 di Inggris dibudidayakan melati putih (J. sambac) yang diperkenalkan oleh Duke Casimo de Medici. Dalam tahun 1919 ditemukan melati J. parkeri di kawasan India Barat Laut yang kemudian dibudidayakan di Inggris pada tahun 1923.

Jenis-jenis melati

Di antara 200 jenis melati yang telah diidentifikasi oleh para ahli botani baru sekitar 9 jenis melati yang umum dibudidayakan dan terdapat delapan jenis melati yang potensial untuk dijadikan tanaman hias. Sebagian besar jenis melati tumbuh liar di hutan-hutan karena belum terungkap potensi ekonomi dan sosialnya. Tanaman melati termasuk suku melati-melatian atau Oleaceae.
Jenis, varietas dan ciri-ciri penting (karakteristik) tanaman melati adalah sebagai berikut:
Adapun jenis dan varietes Melati yang ada di Pulau Jawa antara lain:

Manfaat

Bunga melati bermanfaat sebagai bunga tabur, bahan industri minyak wangi, kosmetika, parfum, farmasi, penghias rangkaian bunga dan bahan campuran atau pengharum teh, seperti teh melati yang populer di Indonesia.
 

Khasiat Bayam Merah

Tanaman bayam berasal dari Amerika tropik dan mudah tubuh dan tersebar di daerah tropis dan subtropics di seluruh dunia. Di Indonesia sendiri bayam dapat tubuh sepajang tahun dan ditemukan pada ketinggian 5 – 2.000 m dpl, tumbuh di daerah panas dan dingin, tetapi tumbuh lebih tumbuh subur di dataran rendah pada lahan terbuka yang udaranya agak panas. Ada tiga varietas bayam yaitu bayam hijau biasa, bayam merah (Blitum rubrum), yang batang dan daunnya berwarna merah dan bayam putih (Blitum album), yang daun dan batangnya berwarna hijau keputih-putihan. Ada pula jenis bayam lainnya misalnya bayam duri, bayam kakap, bayam kotok atau tahah.
Bayam selain digunakan sebagai sayuran pelengkap hidangan juga mempunyai banyak manfaat dan khasiat,termasuk bayam merah (Blitum rubrum). Bayam jenis ini mempunyai cirri-ciri : tinggi batang 0.4 – 1 mtr dan bercabang, batang lemah dan berair, daun bertangkai, berbentuk bulat telur, lemas, panjang 5-8 cm, ujung tumpul, pangkal runcing serta berwarna merah.
Kandungan Kimia dari Bayam Merah :
Bayam merah banyak mengandung protein, lemak, karbohidrat, kalium, zat besi, amarantin, rutin, purin dan vitamin (A, B, C).

Khasiat Bayam Merah :
Khasiat dari bayam secara umum adalah dapat meningkatkan kerja ginjal dan melancarkan pencernaan. Akar bayam merah berkhasiat sebagai obat disentri. Bayam termasuk sayuran berserat yang dapat digunakan untuk melancarkan proses buang air besar. Makanan berserat sangat dianjurkan untuk dikonsumsi oleh penderita kanker usus besar, penderita kencing manis (diabetes mellitus), kolesterol, darah tinggi dan menurunnya berat badan. Infus daun bayam merah 30% per oral dapat meningkatkan kadar besi serum, hemoglobin dan hematokrit kelinci yang dibuat anemia secara nyata.

Pemanfaatan
Bagian yang digunakan adalah daun dan akar.

Indikasi : daun bayam digunakan untuk memebersihkan darah sehabis bersalin, memperkuat akar rambut, tekanan darah rendah, kurang darah (anemia) dan gagal ginjal. Akar digunakan untuk pengobatan disentri.
Cara pemakaian yaitu untuk obat yang diminum , sediakan 25-30 g daun segar, lalu rebus dan dimakan sebagai lalap. Selain direbus, bayam dapat juga dijus untuk diminum. Untuk pemakaian luar, giling daun bayam segar sampai halus lalu tempelkan pada luka akibat gigitan binatang berbisa.
Untuk pemakaian secara Umum :
1. Meningkatkan kerja ginjal dan untuk mempersihkan darah sehabis bersalin , bayak merah dapat dikonsumsi sebagai sayur yaitu dimasak dalam bentuk sayur bening.
2. Kurang darah, cuci tiga genggam daun bayam merah, lalu tumbuk sampai halus. Tambahkan satu sendok makan air jeruk nipis, lalu saring, selanjutnya tambahkan satu sendok makan madu dan sebutir kuning telor ayam kampong dan aduk sampai rata, kemudian ramuan ini diminum dan pengobatan dilakukan satu kali sehari selama seminggu, selanjutnya pengobatan dapat dilakukan dua kali seminggu sampai penyakitnya sembuh.
3. Disentri, cuci 10 batang akar bayam merah sampai bersih lalu tumbuk sampai halus. Tambahkan garam halus seujung sendok the sambil diaduk rata, lalu saring. Untuk pengobatan , minum air saringannya sekaligus.
4. Memperkuat akar rambut, cuci satu ikat daun bayam dan batang bayam segar sampai bersih lalu tumbuk sampai halus. Tambahkan garam halus seujung sendok the sambil diaduk rata, Selanjutnya peras dan saring lalu minum sekaligus. Lakukan 2-3 kali seminggu.

Untuk penderita kadar asam urat darah yang cukup tinggi dan rematik Gout dilarang mengkonsumsi bayam terlalu banyak karena sayur ini mengandung purin yang cukup tinggi. Di dalam tubuh, purin akan dimetabolisir menjadi asam urat. Secara umum dalam hal pengobatan bayam merah lebih berkhasiat daripada bayam hijau.

http://serbaserbi.ariefew.com/artikel/khasiat-bayam-merah/

Sabtu, 04 Juni 2011

MANFAAT BAYAM




Bayam mengandung zat besi yang berupa Fe2+ (ferro), jikalau bayam terlalu lama berinteraksi dengan O2 (Oksigen), maka kandungan Fe2+ pada bayam akan teroksidasi menjadi Fe3+ (ferri). Meski sama-sama zat besi, yang bermanfaat untuk manusia adalah ferro, lain halnya dengan ferri yang bersifat racun. Jadi jangan sekali-sekali untuk memanaskan sayur bayam yang sudah melalui proses pemasakkan dalam bentuk makanan.

Alangkah baiknya juga, kita harus segera mengkonsumsi bayam sesaat sudah diolah, lebih baik hindari juga mengkonsumsi bayam yang sudah lebih dari 5 jam di atas meja makan, karena selain mengandung zat ferri yang tadi disebutkan di atas, bayam tersebut juga dapat mengandung zat nitrat (NO3) yang jika teroksidasi dengan udara juga akan menjadi NO2 (nitrit) yang bersifat senyawa tidak berwarna, tidak berbau dan bersifat racun.

Dalam proses penyimpanan di lemari es pun harus diperhatikan, karena semakin lama bayam disimpan di dalam lemari es, senyawa nitrit pun akan terus meningkat kadarnya.

Efek racun pada nitrit menimbulkan reaksi dengan zat besi dalam sel darah merah tepatnya di hemoglobin. Ikatan nitrit dengan hemoglobin disebut Methemoglobin yang mengakibatkan hemoglobin tidak mampu mengikat oksigen. Jika jumlah methemoglobin mencapai lebih dari 15% dari total hemoglobin, makan akan terjadi Sianosis yang artinya keadaan dimana seluruh jaringan tubuh manusia kekurangan oksigen.

Secara umum, bayam dapat meningkatkan kinerja ginjal & melancarkan pencernaan. Daun bayam digunakan untuk membersihkan darah sehabis bersalin, memperkuat akar rambut serta mengobati tekanan darah rendah, kurang darah (anemia) dan gagal ginjal.

Selain itu, sayur bayam memiliki khasiat untuk mencegah hilangnya pengelihatan akibat usia yang menua (macular degeneration), penyakit kanker,katarak dan bayi lahir cacat. Bayam adalah sumber lutein dan folate yang hebat, yang membantu mencegah penyakit jantung & bayi yang lahir cacat.

Kandungan folic acid yang ada di bayam juga mampu melindungi otot jantung dari meningkatnya kadar glukosa yang mudah larut dan mengandung B9. Vitamin ini biasanya menjadi suplemen bagi perempuan yang mengandung untuk melindungi bayi dari cacat pada bagian syaraf.

Manfaat Bayam lainnya, mengurangi pembentukan batu empedu sebab bayam kaya magnesium di samping ikan, kacang almon kering, alpukat, pisang, kismis. Sayur bayam juga memberikan zat besi pencegah anemia namun zat besi di dalam bayam tidak mudah diserap.

Kamis, 02 Juni 2011

MANFAAT & BAHAYA MINUM KOPI

Setelah kemaren saya menulis tentang manfaat cuka dan garam, kali ini saya akan menulis tentang manfaat dan bahaya kopi. Siapa sih yang tak kenal kopi?? Minuman berwarna hitam dan rasanya yang pahit ini, konon katanya bisa menghilangkan rasa kantuk dan lemas. Selain manfaatnya..ternyata kopi juga menimbulkan bahaya bagi tubuh. Cari tahu yuk tentang manfaat dan bahaya kopi.


Zat yang terkandung dalam kopi adalah kafein.

Kafein merupakan senyawa kimia alkaloid yang dikenal sebagai trimetilsantin dengan rumus molekul C8H10N4O2. Jumlah kandungan kafein dalam kopi adalah 1-1,5%, sedangkan pada teh 1-4,8%.

Kafein bekerja dalam tubuh dengan mengambil alih reseptor adenosin
dalam sel syaraf yang akan memacu produksi hormon adrenalin.



Manfaat kopi

Dalam dunia kedokteran, kafein sering digunakan sebagai perangsang kerja jantung dan meningkatkan produksi urin. Dalam dosis yang rendah kafein dapat berfungsi sebagai bahan pembangkit stamina dan penghilang rasa sakit.

Mekanisme kerja kafein dalam tubuh adalah menyaingi fungsi adenosin (salah satu senyawa yang dalam sel otak bisa membuat orang cepat tertidur).

Dimana kafein itu tidak memperlambat gerak sel-sel tubuh, melainkan kafein akan membalikkan semua kerja adenosin sehingga tubuh tidak lagi mengantuk, tetapi muncul perasaan segar, sedikit gembira, mata terbuka lebar, jantung berdetak lebih kencang, tekanan darah naik, otot-otot berkontraksi dan hati akan melepas gula ke aliran darah yang akan membentuk energi ekstra.

Itulah sebabnya berbagai jenis minuman pembangkit stamina umumnya mengandung kafein sebagai bahan utamanya.


Kerugian Kopi

Selain manfaatnya untuk kesehatan ternyata kopi juga memiliki kerugian. Salah satunya adalah efek ketergantungan.

Minum kopi ternyata dapat meningkatkan resiko terkena stroke. Sebuah penelitian yang dimuat dalam journal of neurology, neurosurgry and psychiatry tahun 2002 menyimpulkan bahwa minum lebih dari 5 gelas kopi perhari akan meningkatkan resiko terjadinya kerusakan pada dinding pembuluh darah.

Kafein juga dapat menyebabkan insomnia, mudah gugup, sakit kepala, merasa tegang dan cepat marah.

Pada wanita hamil juga disarankan tidak mengkonsumsi kopi dan makanan yang mengandung kafein. Hal ini karena kafein dapat meningkatkan denyut jantung. Pada janin dapat menyerang plasenta dan masuk dalam sirkulasi darah janin. Dampak terburuknya, bisa menyebabkan keguguran.


Aman konsumsi kopi

Minum kopi dalam jumlah yang cukup atau sedang tidak akan membahayakan, bahkan akan bermanfaat bagi kesehatan.

Jumlah yang boleh dikonsumsi adalah 300 mg kafein atau setara dengan 3 cangkir kopi perhari. Kecanduan terhadap kafein diperkirakan jika mengkonsumsi lebih dari 600 mg kafein atau setara dengan 5-6 cangkir kopi perhari selama 8-15 hari berturut-turut.

Sedangkan dosis yang dapat berakibat fatal bagi manusia adalah sekitar 10 gram kafein atau 20-50 cangkir perhari.


Sumber: Dra. Emma S Wirakusumah, Msc dan Wikipedia

MANFAAT & KERUGIAN JAMUR

APA yang kamu ketahui tentang jamur. Tumbuhan yang tidak “berdaun hijau” dan tidak berbunga, memiliki “payung” dan beberapa mungkin suka kamu makan. Tahukah kamu bahwa banyak jenis jamur yang bermanfaat dan juga berbahaya.
giant_fungus_armillaria_ostoyae3 Jamur berkembang biak dengan spora, dan dapat tumbuh dengan cepat sekali membentuk “jaringan” yang luas, bahkan di Hutan Nasional Malheur di Oregon, Amerika, “jaringan” jamur ini sudah melingkupi daerah seluas890 Herktar dan berusia 2000 hingga 8000 tahun, wah luar biasa ya.
Selain tumbuh di tanah, jamur juga bisa hidup “dimana saja” mulai dari makanan, tumbuhan lain, hingga di kulit kita (kamu kenal penyakit panu? Itu adalah “kebun” jamur di tubuh kamu). Situasi tersebut tentu merugikan.
Tempeh_tempe Pernah makan tempe, atau roti? Tahukah kamu bagaimana tempe atau roti “terbentuk”?. Tempe terbuat dari “jalinan” kacang kedelai oleh “sesuatu”. Roti terbentuk dari tepung dan gula yang “dimakan” oleh “sesuatu” sehingga menghasilkan gas karbondioksida sehingga bisa “mengembang”. Sesuatu itu adalah jamur yang disebut RAGI.


penicillinFleming Atau kamu pernah diberi ANTIBIOTIK sewaktu sakit? Salah satu jenis Antibiotik adalah PENISILIN. Itu juga berasal dari jamur yang tumbuh di roti. Penisilin ditemukan oleh Sir Alexander Fleming.
Coba deh cari lagi beberapa kegunaan jamur, tapi sekali lagi jangan lupa jaga selalu kebersihan tubih kamu, jangan sampai tubuh kamu di tumbuhi jamur dan menjadikan kamu gatal dan berpenyakitan.***
(dari berbagai sumber)

Manfaat Jeruk Nipis

Tidak hanya sebagai minuman yang menyegarkan, jeruk nipis juga memiliki manfaat medis yang tinggi. Air, buah, dan daunnya dapat dijadikan obat bagi penyakit hipertensi, desentri, dan vertigo. Jeruk nipis juga dapat menghilangkan bau mulut dan membakar lemak. Selain itu, masih banyak lagi manfaat lain dari jeruk nipis. Ingin tahu?
Jeruk nipis punya banyak manfaat. Selain menjadi minuman yang menyegarkan, buah yang sudah dikonsumsi ribuan tahun yang lalu ini juga bisa mencegah daan menyembuhkan berbagai macam penyakit. Memang ada begitu banyak jeruk, antara lain jeruk keprok, jeruk manis, jeruk sitrun, jeruk sambal, jeruk nipis, jeruk mandarin, dan masih banyak lagi yang lainnya. Akan tetapi, dari segi manfaat tidak ada satu pun yang menyamai jeruk nipis.
Jeruk nipis merupakan tumbuhan perdu dengan banyak cabang. Tingginya bisa mencapai enam meter. Daunnya berbentuk bulat telur dan bertangkai. Bunganya berbentuk bintang berwarna putih. Batangnya berkayu keras dan biasanya berbuah setelah 2,5 tahun. Buahnya berbentuk bulat dengan permukaan yang licin, berkulit tipis, dan berwarna hijau kekuningan jika sudah tua.
Tanaman ini diduga berasal dari daerah India sebelah utara. Buah jeruk nipis mengandung banyak air dan vitamin C yang tinggi. Daun, buah, dan bunganya, mengandung minyak terbang limonin dan linalool. Biasanya jeruk nipis tumbuh dengan baik di daerah dataran rendah yang banyak terkena sinar matahari.
Masyarakat di Belanda terutama yang berdiam di kota-kota besar seperti Amsterdam, Den Haag, dan Rotterdam, telah mengenal manfaat jeruk nipis sejak beberapa abad lalu. Begitu pula masyarakat di Amerika Serikat. Mereka mulai mengenal manfaat jeruk nipis sejak zaman Indian kuno. Ohio State Biotechnology Centre di kota Columbus, Ohio, Amerika Serikat, pernah melakukan penelitian terhadap jeruk nipis. Hasilnya, jeruk nipis kaya akan vitamin dan mengandung sejumlah mineral. Jeruk nipis yang berkhasiat adalah jeruk nipis yang masih segar, berkulit tipis, serta berwarna hijau kekuningan.
Selain buah, akar, daun, dan bunga jeruk nipis sering digunakan sebagai obat. Menurut dr Prapti Utami, buah jeruk nipis mengandung beberapa zat yang bermanfaat bagi tubuh, antara lain, asam sitrun, glukosa, lemak, minyak atsiri, vitamin C, kalsium, fosfor, belerang, dan asam amino. “Banyaknya kandungan yang terdapat pada jeruk nipis membuat buah ini banyak digunakan sebagai obat,” terangnya.
Minyak atsiri daun jeruk nipis dapat menghambat pertumbuhan staphylococcus aureus (kuman pada kulit). Air jeruk nipis dapat digunakan sebagai obat kumur pada penderita sakit tenggotokan. Bau harumnya membuat enak, sedap ketika kita berkumur. Kulitnya, bila ditahan di dalam mulut, bisa mengharumkan atau mengurangi bau mulut tak sedap dan mengatasi radang karena mengandung zat asam yang dapat mematikan kuman.
Karena berbagai kandungnan minyak dan zat yang ada di dalamnya, jeruk nipis juga dimanfaatkan untuk mengatasi disentri, sembelit, ambeien, haid tak teratur, difteri, jerawat, kepala pusing atau vertigo, suara serak, batuk, bau badan, menambah nafsu makan, mencegah rambut rontok, ketombe, flu, demam, terlalu gemuk, amandel, penyakit anyang-anyangan (kencing terasa sakit), mimisan, dan radang hidung.
Buah jeruk nipis rasanya pahit, asam, sedikit dingin dan berkhasiat untuk menghilangkan sumbatan vital energi. Dapat digunakan sebagai obat batuk, peluruh dahak, peluruh keringat, dan membantu proses pencernaan. Rasa jeruk nipis yang asam bisa membantu membersihkan nikotin yang terdapat pada gigi dan mulut perokok. Kandungan limonin yang terdapat pada jeruk nipis dapat menurunkan kadar kolesterol dalam darah yang secara tidak langsung menurunkan hipertensi.
Dengan meminum air jeruk nipis secara teratur, tiap pagi, siang dan malam, akan terbangun kestabilan dan kerampingan badan. Air jeruk nipis juga dapat mencegah batuk. Tidak hanya itu, jeruk nipis dapat membuat pori-pori kulit menjadi lebih kecil dan melenyapkan lemak pada kulit yang berminyak. Daging buahnya bisa mengurangi panas pada perut.

Rabu, 18 Mei 2011

Manfaat Buat Alpukat.

Pohon buah dari Amerika Tengah, tumbuh liar di hutan-hutan, banyak juga ditanam di kebun dan di pekarangan yang lapisan tananhnya gembur dan subur serta tidak tergenang air. Walau dapat berbuah di dataran rendah, tapi hasil akan memuaskan bila ditanam pada ketinggian 200-1.000 m di atas permukaan laut (dpl), pada daerah tropik dari subtropik yang banyak curah hujannya.
Pohon kecil, tinggi 3-10 m, berakar tunggang, batang berkayu, bulat, warnanya coklat kotor, banyak bercabang, ranting berambut halus. Daun tunggal, bertangkai yang panjangnya 1,5-5 cm, kotor, letaknya berdesakan di ujung ranting, bentuknya jorong sampai bundar telur memanjang, tebal seperti kulit, ujung dan pangkal runcing, tepi rata kadang-kadang agak rmenggulung ke atas, bertulang rnenyirip, panjang 10-20 cm, lebar 3-10 cm, daun muda warnanya kemerahan dan berambut rapat, daun tua warnanya hijau dan gundul.
Bunganya bunga majemuk, berkelamin dua, tersusun dalam malai yang keluar dekat ujung ranting, warnanya kuning kehijauan. Buahnya buah buni, bentuk bola atau bulat telur, panjang 5-20 cm, warnanya hijau atau hijau kekuningan, berbintik-bintik ungu atau ungu sarna sekali berbiji satu, daging buah jika sudah masak lunak, warnanya hijau, kekuningan. Biji bulat seperti bola, diameter 2,5-5 cm, keping biji putih kemerahan. Buah alpokat yang masak daging buahnya lunak, berlemak, biasanya dimakan sebagai es campur atau dibuat juice. minyaknya digunakan antara lain untuk keperluan kosmetik. Perbanyakan dengan biji, cara okulasi dan cara enten.

Nama Latin : Persea gratissima Gaertn.
Sinonim : Persea americana, Mill.

Familia : Lauraceae

Nama Lokal :
Apuket, alpuket, jambu wolanda (Sunda), apokat, avokat,; plokat (Jawa). apokat, alpokat, avokat, advokat (Sumatera);

Penyakit Yang Dapat Diobati :
Sariawan, melembabkan kulit kuring, kencing batu, sakit kepala; Darah tinggi (Hipertensi), nyeri saraf (neuralgia), nyeri lambung,; Saluran napas membengkak (bronchial swellings), sakit gigi, Kencing manis (diabetes melitus), menstruasi tidak teratur.;

Komposisi :
SIFAT KIMIAWI DAN EFEK FARMAKOLOGIS : Daun: Rasa pahit, kelat. Peluruh kencing. Biji : Anti radang, menghilangkan sakit.
KANDUNGAN KIMIA: Buah dan daun mengandung saponin, alkaloida dan flavonoida, Buah juga mengandung tanin dan daun mengandung polifenol, quersetin, gula alkohot persiit.

Pemanfaatan untuk obat:

Daun:
- Kencing batu.
- Darah tinggi, sakit kepala.
- Nyeri syaraf.
- Nyeri lambung.
- Saluran napas membengkak (bronchial swellings).
- Menstruasi tidak teratur.

Biji:
- Sakit gigi.
- Kencing manis.

CARA PEMAKAIAN:
1. Sariawan:
  • Sebuah isi alpokat yang sudah masak diberi 2 sendok makan madu murni, diaduk merata lalu dimakan. Lakukan setiap hari sampai sembuh.

2. Kencing batu:
  • Bahan : 4 lembar daun alpokat, 3 buah rimpang teki, 5 tangkai daun randu, setengah biji pinang, 1 buah pala, 3 jari gula enau.
  • Cara membuat : bahan dicuci lalu direbus dengan 3 gelas air bersih sampai tersisa 2 1/4 gelas. Setelah dingin disaring lalu diminum. Sehari 3 x 3/4 gelas.

3. Darah tinggi :
  • Bahan : 3 lembar daun alpokat
  • Cara pembuatan : dicuci bersih lalu diseduh dengan 1 gelas air panas. Setelah dingin diminum sekaligus.

4. Kulit muka kering:
  • Bahan : Buah yang masak
  • Cara penggunaan : diambil isinya lalu dilumatkan sampai seperti bubur. Dipakai untuk masker, dengan cara memoles muka yang kering. Muka dibasuh dengan air setelah lapisan masker alpokat tersebut mengering.

5. Sakit gigi berlubang:
  • Lubang pada gigi dimasukkan bubuk biji alpokat.

6. Bengkak karena Peradangan:
  • Bubuk dari biji secukupnya ditambah sedikit air sampai menjadi adonan seperti bubur, balurkan kebagian tubuh yang sakit.

7. Kencing manis:
  • Biji dipanggang di atas api lalu dipotong kecil-kecil dengan golok, kemudian digodok dengan air bersih sampai airnya menjadi coklat.
  • Saring, minum setelah dingin.

8. Teh daun alpokat baik untuk menghilangkan rasa sakit kepala, nyeri lambung, bengkak pada saluran napas, rasa nyeri syaraf (Neuralgia) dan datang haid tidak teratur.
 

"Tips - tips Pacaran yg Sehat."

Tips* pacaran yg sehat itu adalah :
1. Harus tetep direstuin orang tua .
2. Tidak melanggar norma* agama.
3. Kedua belah pihak saling berkomitmen untuk dapat membuat pasangan menjadi lebih baik.
4. Mencintai dengan rasa yang bener* tulus,tdk hanya over dalam sikap seperti : peluk, cium, belai,                 berpangkuan didepan umum .
5. Harus saling menjaga harga diri pasangan & keluarga.
6. Memberi image yg baik terhadap pasangan dan lingkungan sekitar.
7. Dan tidak mengganggu kepentingan umum atau orang lain.
   
     Dan itulah tips*pacaran yang sehat bagi saya, sebenarnya pacaran itu boleh* saja tapi,harus sesuai dengan batasan* kita sebagaimana yang telah kita sadari sendiri,,
End now keep your self,,....

Khasiat buah & daun sirsak.

Sirsak buah yang bernama latin Annona Muricata, di kenal juga dengan nama nangka sabrang, nangka londo, nangka buris, dan di Bali lebih dikenali sebagai srikaya Jawa. Di LN dikenal juga dengan nama Soursop. Selain lezat, buah ini juga kaya kandungan obat.

Khasiat dari buah sirsak ini memberikan effek anti tumor/kanker yang sangat kuat,dan terbukti secara medis menyembuhkan segala jenis kanker.Selain menyembuhkan kanker, buah sirsak juga berfungsi sebagai anti bakteri,anti jamur(fungi),effektive melawan berbagai jenis parasit/cacing, menurunkan tekanan darah tinggi, depresi, stress, dan menormalkan kembali sistim syaraf yang kurang baik.

Rasanya yang manis keasaman itu memberikan sensasi tersendiri bagi para penggemarnya. Bagi yang senang sarapan dengan roti, buah sirsak juga sering ditambahkan dalam bentuk selai. Apapun bentuk olahannya, cita rasa sirsak tetap melekat kuat pada produk, sehingga sangat mudah dikenali.

Adapun kandungan dari buah sirsak adalah sbb:
Kaya Vitamin C
Buah sirsak terdiri dari 67,5 persen daging buah, 20 persen kulit buah, 8,5 persen biji buah, dan 4 persen inti buah.
Setelah air, kandungan zat gizi yang terbanyak dalam sirsak adalah karbohidrat. Salah satu jenis karbohidrat pada buah sirsak adalah gula pereduksi (glukosa dan fruktosa) dengan kadar 81,9 – 93,6 persen dari kandungan gula total.
Buah sirsak mengandung sangat sedikit lemak (0,3 g/100 g), sehingga sangat baik untuk kesehatan. Rasa asam pada sirsak berasal dari asam organik non volatil, terutama asam malat, asam sitrat, dan asam isositrat.
Vitamin yang paling dominan pada buah sirsak adalah vitamin C, yaitu sekitar 20 mg per 100 gram daging buah. Kebutuhan vitamin C per orang per hari (yaitu 60 mg), telah dapat dipenuhi hanya dengan mengkonsumsi 300 gram daging buah sirsak. Kandungan vitamin C yang cukup tinggi pada sirsak merupakan antioksidan yang sangat baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan memperlambat proses penuaan (tetap awet muda).
Mineral yang cukup dominan adalah fosfor dan kalsium, masing-masing sebesar 27 dan 14 mg/100 g. Kedua mineral tersebut penting untuk pembentukan massa tulang, sehingga berguna untuk membentuk tulang yang kuat serta menghambat osteoporosis.

Keunggulan sirsak terletak pada kadar sodium (natrium) yang rendah (14 mg/100 g) tetapi tinggi potasium (kalium), yaitu 278 mg/l00 g. Perbandingan kalium dan natrium yang tinggi sangat menguntungkan dalam rangka pencegahan penyakit hipertensi.

Kaya Serat
Selain komponen gizi, buah sirsak juga sangat kaya akan komponen non gizi. Salah satu diantaranya adalah mengandung banyak serat pangan (dietary fiber), yaitu mencapai 3,3 g/ 100 g daging buah.
Konsumsi 100 g daging buah dapat memenuhi 13 persen kebutuhan serat pangan sehari. Buah sirsak merupakan buah yang kaya akan senyawa fitokimia, sehingga dapat dipastikan bahwa buah tersebut sangat banyak manfaatnya bagi kesehatan.
Senyawa fitokimia tersebut dipastikan memiliki khasiat bagi kesehatan, walaupun belum semuanya terbukti secara ilmiah. Berbagai manfaat sirsak untuk terapi antara lain pengobatan batu empedu, antisembelit, asam urat, dan meningkatkan selera makan. Selain itu, kandungan seratnya juga berfungsi untuk memperlancar pencernaan, terutama untuk pengobatan sembelit (susah buang air besar).
Sari buah (jus) sirsak di dalam sistem pencernaan akan meningkatkan selera makan. Kegunaan lain dari sari buah ini adalah untuk pengobatan pinggang pegal dan nyeri, penyakit wasir (ambeien), batu empedu, dan lain-lain. (Oleh: Prof. DR. Made Astawan, Ahli Teknologi Pangan dan Gizi/

Berikut rangkuman kegunaan sirsak :

Sirsak mempunyai manfaat yang sangat besar dalam pencegahan dan penyembuhan penyakit kanker. Untuk pencegahan, disarankan makan atau minum jus buah sirsak.

Untuk penyembuhan, bisa dengan merebus 10 buah daun sirsak
yang sudah tua (warna hijau tua) ke dalam 3 gelas air dan
direbus terus hingga menguap dan air tinggal 1 gelas saja.
Air yang tinggal 1 gelas dimimumkan ke penderita setiap
hari 2 kali.

Setelah minum, efeknya katanya badan terasa panas, mirip
dengan efek kemoterapi. Dalam waktu 2 minggu, hasilnya bisa dicek ke dokter,katanya cukup berkasiat.
Daun sirsak ini katanya sifatnya seperti kemoterapi, bahkan
lebih hebat lagi karena daun sirsak hanya membunuh sel sel
yang tumbuh abnormal dan membiarkan sel sel yang tumbuh
normal. Sedangkan kemoterapi masih ada efek membunuh juga
sebagian sel sel yang normal.
2. Khasiat dan manfaat untuk pengobatan lainnya:

* Ambeien.
Buah sirsak yang sudah masak. Peras untuk diambil airnya sebanyak 1 gelas, diminum 2 kali sehari, pagi dan sore.
* Sakit Kandung Air Seni.
Buah sirsak setengah masak, gula dan garam secukupnya. Semua bahan tersebut dimasak dibuat kolak. Dimakan biasa, dan dilakukan secara rutin setiap hari selama 1 minggu berturut-turut.
* Bayi Mencret.
Buah-sirsak yang sudah masak. Buah sirsak diperas dan disaring untuk diambil airnya, diminumkan pada bayi yang mencret sebanyak 2-3 sendok makan.

* Anyang-anyangen.
Sirsak setengah masak dan gula pasir secukupnya. Sirsak dikupas dan direbus dengan gula bersama-sama dengan air sebanyak 2 gelas, disaring dan diminum.

* Sakit Pinggang.
20 lembar daun sirsak, direbus dengan 5 gelas air sampai mendidih hingga tinggal3 gelas, diminum 1 kali sehari 3/4 gelas.
*Bisul.
Daun sirsak yang masih muda secukupnya, tempelkan di tempat yang terkena bisul.
     Dan karena kehebatannya daun sirsak memiliki keefektifan sebanyak 10.000 kali lebih kuat dibandingkan dengan obat kemoterapi,karena sirsak tidak membunuh sel sehat, zat aktifnya hanya membunuh sel kanker saja..Hebat bukan  ??









Sabtu, 14 Mei 2011

Khasiat Teh Putih

Teh putih atau white tea (Camilia Sinensis) sebenarnya sudah dikenal sejak dinasti Ming di Cina. Memang sih, jenis teh yang satu ini sempat menghilang dari peredaran penjualan teh di dunia. Soalnya, teh ini boleh dibilang mahal harganya. Menurut beberapa penelitian, teh putih itu lebih baik diminum ketimbang teh hitam atau teh hijau. Karena sebenarnya, teh putih yang berasal dari pucuk daun teh yang masih sangat muda umurnya ini mengandung zat antioksidan yang tinggi dibandingkan jenis teh lainnya.

Zat antioksidan dalam teh putih bisa membantu memperlambat radikal bebas, yang berpotensi menimbulkan penuaan dini, kanker, diabetes, dan penyakit degeneratif lainnya. Mengapa demikian? Sebab, teh putih tidak melalui proses fermentasi. Oleh karenanya, teh ini mengandung katekin yang lebih tinggi dibanding teh hijau.

Mengonsumsi teh ini pun dapat membantu mencegah osteoporosis dan mengatasi artritis. Selain itu, minum teh ini juga bisa membuat kita rileks dan stres berkurang.



Tanaman Obat: Manfaat /Khasiat Lengkuas (Languas galanga (L).Merr 

 

Lengkuas -habitus
Nama Umum : Lengkuas atau Langkuas
Nama Ilmiah : Languas galangal (L).Merr synomin Alpinia galangal (L) Wild
Familia : Zingiberaceae
Nama Daerah : Langkueueh (Aceh),Lengkueus (Gayo),Kelawas (Batak Karo),Lengkuwas (Melayu),Lengkuweh (MInangkabau),Lawas (Lampung),Laja (Sunda),Laos (Jawa,Madura),Lingkuwas (Menado),Ringkuwas (Minahasa),Lingkoboto (Gorontalo),Laja,Langkuwasa (Makasar),Aliku (Bugis),Isem,Kalawasan,Lahja (Bali),Lawase (Seram),Laawasi,lawasi (Ambon),Lagoase (Buru) Galiasa (Halmahera)

Morfologi Tanaman
Langkuas atau Lengkuas merupakan tumbuhan yang dapat hidup baik di dataran tinggi maupun dataran rendah.
Tanaman ini memiliki batang semu (Batang ini sebetulnya pelepah daun yang bertumpuk tumpuk) seperti pisang, tapi tingginya bisa sampai 2 m.
Daunnya bulat panjang dimana daun bagian bawah terdiri dari pelepah-pelepah saja sedang bagian atas lengkap dengan helaian daun.
Bunganya muncul pada ujung batang semu tadi
Lengkuas atau laos ada yang berimpang putih, ada pula yang berimpang merah. Yang merah ukurannya lebih besar dan khasiatnya untuk obat Iebih banyak.
.
Kandungan dan Manfaat Lengkuas:
Mengandung minyak atsiri antara lain : galangol, galangin, alpinen, kamfer, methyl-cinnamate. Lengkuas berkhasiat anti jamur, anti bakteri, menghangatkan, membersihkan darah, menambah nafsu makan, mempermudah pengeluaran angin dari dalam tubuh, mengencerkan dahak, mengharumkan, merangsang otot dan konon berkhasiat aprodisiak.
Lengkuas  jg
Gambar Rimpang Lengkuas/Laos
Beberapa Khasiat dari Lengkuas dapat dimanfaatkan sebagai penyembuh penyakit, diantaranya :
1.Obat Gosok
Komposisi :
Rimpah Lengkuas dan Alkohol
Cara menyajikan :
Iris rimpang lengkuas, rendam dalam alcohol
Pengobatan :
Digosokan pada daerah yang sakit
Rematik
Cara Pertama :
Komposisi :
Rimpah Lengkuas secukupnya.
Cara menyajikan :
Cuci bersih rimpang lengkuas, lalu rebus
Pengobatan:
Siramkan air rebusannya pada saat masih hangat ke persendian yang terasa sakit.
Cara Kedua :
Komposisi :
3 rimpang lengkuas sebesar ibu jari, setengah sendok teh bubuk merica, 1 potong gula merah dan 2 gelas air santan kelapa.
Cara menyajikan :
direbus bersama-sama hingga airnya tinggal 1 gelas
Pengobatan:
Diminum sedikit demi sedikit selama 1 minggu.
2.Sakit Kepala, Nyeri dada, Menguatkan Lambung dan Memperbaiki Pencernaan
Cara membuat:
Dengan mengkomsusinya sebagai campuran masakan sehari-hari.
Kurap
Komposisi :
1 Rimpah Lengkuas , 4 siung Bawang Putih dan cuka secukupnya
Cara menyajikan :
Giling semua bahan sampai halus kemudian diberi air panas sedikit
Cara Menggunakan :
di kompreskan di tempat yang sakit.
Panu
Komposisi :
Rimpah Lengkuas segar.
Cara menyajikan :
dirajang menyamping agar keluar seratnya
Cara Menggunakan :
Digosokkan pada yang sakit.

Manfaat Susu Kambing Etawa


Susu kambing etawa merupakan sumber protein dan gizi terbaik yang hamper setara dengan ASI. Kambing jenis etawa ini didatangkan dari kawasan Asia Selatan, dan bisa menghasilkan susu perah yang memiliki khasiat lebih baik di banding dengan susu sapi.

Susu kambing etawa mempunyai khasiat obat dan sudah di kenal dari zaman Mesir kuno. Ratu kecantikan Cleopatra menggunakan susu kambing untuk mempercantik wajah, menjaga stamina dan kesehatan, dengan cara mengkonsumsinya serta digunakan untuk mandi guna menjaga kehalusan kulit dan kecantikan tubuh.

Dari penelitian para ahli dan bukti sejarah, telah banyak membuktikan bahwa susu kambing mempunyai kelebihan di banding susu hewan memamak biak lainnya, seperti: sapi, lembu, kuda, onta, dan domba.

Susu kambing etawa baik di konsumsi oleh semua usia (balita, anak-anak, dewasa dan lansia). Komposisi susu kambing (lihat tabel di bawah) lebih mendekati ASI, sehingga di beberapa negara, susu kambing dipergunakan sebagai pengganti ASI, terlebih bagi bayi yang alergi terhadap susu sapi. Butir-butir lemak susu kambing lebih kecil di banding susu sapi. Di antara semua jenis susu, susu kambing adalah satu-satunya yang paling banyak manfaatnya bagi kesehatan manusia.

Susu kambing etawa memiliki anti septik alami, sehingga dapat membantu menekan pertumbuhan bakteri dalam tubuh, karena mengandung fluorine 10-100 kali lebih besar dari susu sapi. Susu kambing etawa juga mempunyai kandungan protein yang tinggi dan efek laksatifnya rendah (kepekaan terhadap laktosa penyebab diare) sehingga tidak menyebabkan diare bagi yang mengkonsumsinya. (Moeljanto, Rini Damayanti & Wiryanta, B.T. Wahyu, tahun 2002, Khasiat dan Manfaat Susu Kambing, Agromedia Pustaka, Depok).

Menurut penelitian Program Studi THT Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya Malang, susu kambing etawa memiliki khasiat meningkatkan kekebalan tubuh serta mampu menjadi penyeimbang penderita tekanan darah tinggi maupun darah rendah. Susu kambing etawa mempunyai zat yang bisa memperbaiki sel-sel di paru-paru. Oleh karena itu di pakai untuk pengobatan gangguan paru-paru. Kadar kalsiun (Ca) dan phosphor (P) yang tinggi dan seimbang sangat baik untuk pertumbuhan tulang dan gigi bagi anak-anak, mencegah pengeroposan tulang gigi bagi orang dewasa, juga mencegah osteoporosis dan rematik. Kandungan natrium (Na) yang tinggi dapat menyembuhkan dan mencegah kekakuan sendi. Susu kambing etawa juga dapat mengatasi impotensi dan meningkatkan gairah seksual bagi pria maupun wanita.

Penyebab dan Gejala Radang Selaput Otak (Penyakit Meningitis)

Penyakit meningitis
  
      Penyakit meningitis adalah suatu peradangan dari selaput-selaput otak (meningen). Penyebab penyakit meningitis adalah berbagai macam virus dan bakteri ataupun karena penyakit lain yang memicu terjadinya peradangan pada jaringan tubuh.
Meningitis yang disebabkan oleh virus biasanya tidak berbahaya & akan pulih dengan sendirinya, sedangkan meningitis yang disebabkan oleh bakteri atau disebut dengan meningitis bakterialis lebih berbahaya karena dapat mengakibatkan kematian pada 50% anak yang terkena serta menunjukkan gejala sisa lainnya seperti kelumpuhan, tuli ataupun kurangnya kemampuan belajar apabila anak berhasil sembuh.

Radang selaput otak (penyakit meningitis), merupakan infeksi dan peradangan dari selaput yang membungkus otak. Penyakit ini sering menyerang bayi berumur kurang dari 1 tahun. Penelitian di seluruh dunia dan di Jakarta menunjukkan 40% meningitis
disebabkan oleh bakteri Haemophilus Influenzae tipe b (Hib).
    
Meningitis mempunyai gejala sebagai berikut :
 • Demam tinggi yang terjadi secara tiba-tiba
 • Sakit kepala yang sangat menyiksa dan terjadi secara terus-menerus

• Kaku atau kejang pada leher sehingga menimbulkan rasa sakit ketika Anda hendak      menundukkan kepala
• Mual dan muntah, kadang disertai dengan diare
• Bingung dan kehilangan orientasi bahkan terlihat linglung
• Mengantuk dan sering loyo
• Sakit mata atau terasa sensitif pada cahaya terang
• Otot atau sendi terasa lemah dan ngilu


Bila menemukan gejala di atas, secepatnya bayi dibawa ke rumah sakit. Di sana tim dokter akan melakukan pemeriksaan fisik, laboratorium yang meliputi tes darah dan X-Ray guna mendiagnosa penyakit. Dan bila mengarah pada meningitis, maka akan dilakukan pemeriksaan lumbar puncture (pemeriksaan cairan selaput otak).

Daun Kesumba

Nama latin    : Bixa orellana L.
Nama daerah: Kasumbo; Kasumba; Kasumba keling; Kasombha; Kasupa
Deskripsi tanaman: Tumbuhan perdu, tinggi 2-9 m, mempunyai daun tunggal bertangkai panjang, bentuknya bulat telur, ujung runcing, pangkal rata kadang berbentuk jantung, tepi rata, panjang 8-20 cm, lebar 5-12 cm, dan warna hijau berbintik merah. Bunga tumbuhan ini berwarna merah muda atau putih, diameter 4-6 cm. Buahnya seperti buah rambutan, tertutup rambut sikat berwarna merah tua atau hijau, pipih, panjang 2-4 cm dan berisi banyak biji kecil berwarna merah tua
Habitat: Tumbuh liar di ladang dengan cahaya yang cukup pada dataran rendah hingga 1200 m dpl
Bagian tanaman yang digunakan :  Daun
Kandungan kimia: Tannin; Kalsium oksalat; Saponin; Lemak; Glukosida; Damar
Khasiat: Diuretik; Antipiretik
Nama simplesia: Bixi Folium

Resep tradisional:
 
Masuk angin :
Daun kesumba 15g; Gula jawa 30 g; Air 500 ml, Direbus selama mendidih selama 15 menit, Diminum pagi dan sore
Demam :
Daun kesumba 10 g; Air 400 ml, Direbus sampai mendidih selama 15 menit, Diminum 3-4 kali sehari

Rabu, 11 Mei 2011

Contoh dari web " diskusiweb.com "

Perhatian :

 
CARI dulu sebelum BERTANYA: